Kamis, 03 Oktober 2013

HUT TNI Ke 68, tidak semua alutsista dikerahkan

Alutsista TNI AD (ancablogspot.com)


ancablogspot.com ©copyright 2013 - Panglima TNI Jenderal TNI
Moeldoko, mengatakan tak semua alat utama sistem
senjata (Alutsista) TNI dikerahkan untuk memeriahkan
peringatan HUT TNI Ke-68, yang dipusatkan di
Lapangan Udara Halim Perdanakusumah, Jakarta.
"Pada HUT TNI kali ini, mungkin belum seperti yang
diinginkan masyarakat. Beberapa pesawat tak bisa
ditampilkan di sini karena ter-deploy acara KTT APEC di
Bali dan pameran alutsista TNI AD. Heli TNI AD,
beberapa pesawat tempur Angkatan Udara, tak bisa
kita munculkan," kata Panglima TNI usai geladi bersih
HUT TNI Ke-68, di Lanud Halim Perdanakusuma,
Jakarta Timur, Kamis (3/10).
Namun, lanjutnya, dia yakin pada perayaan HUT TNI
yang ke-69 pada tahun 2014 nanti akan
diselenggarakan di Surabaya akan dikerahkan seluruh
kekuatan TNI.
Pameran senjata dalam HUT TNI ke 68 di Lanud Halim
Perdanakusumah meliputi tiga matra. TNI AU
menampilkan sepasang jet tempur Sukhoi, dua
pesawat transport C-130 Hercules, dua pesawat
Boeing 737 dan dua triple gun TNI-AU.
Angkatan Darat memajang empat helikopter (2 Bell
412 dan 2 Mi 35), enam kendaraan lapis baja angkut
pasukan Anoa, enam panser V-150 dan 12 pucuk
meriam 57 artileri pertahanan udara. Sementara TNI AL
menampilkan enam tank PT-76, enam tank angkut
pasukan BTR 50 dan sepasang Howitzer 122 milimeter.
Selain pameran senjata, HUT TNI yang kali ini bertema
"Profesional, militan, Solid dan Bersama Rakyat TNI
Kuat" ini juga menampilkan demonstrasi seperti
terbang lintas (fly pass) sepasang pesawat Cessna TNI
AU , keterampilan prajurit, senam balok, halang rintang
dan senam perahu karet melibatkan 600 prajurit.
Ditampilkan pula kolone senapan oleh 900 orang,
demonstrasi pertempuran jarak dekat didukung 18
orang, terjun bebas (free fall) melibatkan 100 peterjun
yang diangkut dua pesawat C-130 Hercules. Kegiatan
ini juga dimeriahkan dengan aksi aerobatik Jupiter
Aerobatic Team (JAT) menggunakan enam pesawat
KT-1B Wong Bee, fly pass empat pesawat Casa 212 TNI
AL dan delapan heli TNI AD meliputi Mi 17, Mi 35, tiga
bell 412 dan 3 unit Bo 105.
Sumber:Antara


Salam penulis
ANCA | ancablogspot.com
©copyright 2013
Sent from my BlackBerry® wireless device via Vodafone-Celcom Mobile.

La Pattawe Matinroe ri Bettung Raja Bone ke-9 Tahun 1565-1602

La Pattawe Matinroe ri Bettung Raja Bone ke-9 Tahun 1565-1602 La Pattawe Daeng Soreang Matinroe ri Bettung (Bulukumba) adalah raja Bone ke-9...